Selasa, 26 Juni 2012

Kenakalan Remaja Atau Kenakalan Orang Tua


Kenakalan Remaja Atau Kenakalan Orang Tua
Akhir-akhir ini fenomena kenakalan remaja makin meluas. Bahkan hal ini sudah terjadi sejak dulu. Para pakar psikolog selalu mengupas masalah yang tak pernah habis-habisnya ini. Kenakalan Remaja, seperti sebuah lingkaran hitam yang tak pernah putus. Sambung menyambung dari waktu ke waktu, dari masa ke masa, dari tahun ke tahun dan bahkan dari hari ke hari semakin rumit. Masalah kenalan remaja merupakan masalah yang kompleks terjadi di berbagai kota di Indonesia. Sejalan dengan arus modernisasi dan teknologi yang semakin berkembang, maka arus hubungan antar kota-kota besar dan daerah semkain lancar, cepat dan mudah. Dunia teknologi yang semakin canggih, disamping memudahkan dalam mengetahui berbagai informasi di berbagai media, disisi lain juga membawa suatu dampak negatif yang cukup meluas diberbagai lapisan masyarakat.

Kenakalan remaja biasanya dilakukan oleh remaja-remaja yang gagal dalam menjalani proses-proses perkembangan jiwanya, baik pada saat remaja maupun pada masa kanak-kanaknya. Masa kanak-kanak dan masa remaja berlangsung begitu singkat, dengan perkembangan fisik, psikis, dan emosi yang begitu cepat. Secara psikologis, kenakalan remaja merupakan wujud dari konflik-konflik yang tidak terselesaikan dengan baik pada masa kanak-kanak maupun remaja para pelakunya. Seringkali didapati bahwa ada trauma dalam masa lalunya, perlakuan kasar dan tidak menyenangkan dari lingkungannya, maupun trauma terhadap kondisi lingkungannya, seperti kondisi ekonomi yang membuatnya merasa rendah diri.

Mengatasi kenakalan remaja, berarti menata kembali emosi remaja yang tercabik-cabik itu. Emosi dan perasaan mereka rusak karena merasa ditolak oleh keluarga, orang tua, teman-teman, maupun lingkungannya sejak kecil, dan gagalnya proses perkembangan jiwa remaja tersebut. Trauma-trauma dalam hidupnya harus diselesaikan, konflik-konflik psikologis yang menggantung harus diselesaikan, dan mereka harus diberi lingkungan yang berbeda dari lingkungan sebelumnya. Pertanyaannya : tugas siapa itu semua ? Orang tua-kah ? Sedangkan orang tua sudah terlalu pusing memikirkan masalah pekerjaan dan beban hidup lainnya. Saudaranya-kah ? Mereka juga punya masalah sendiri, bahkan mungkin mereka juga memiliki masalah yang sama. Pemerintah-kah ? Atau siapa ? Tidak gampang untuk menjawabnya. Tetapi, memberikan lingkungan yang baik sejak dini, disertai pemahaman akan perkembangan anak-anak kita dengan baik, akan banyak membantu mengurangi kenakalan remaja. Minimal tidak menambah jumlah kasus yang ada.

Kenakalan remaja, merupakan salah si anak? atau orang tua? Karena ternyata banyak orang tua yang tidak dapat berperan sebagai orang tua yang seharusnya. Mereka hanya menyediakan materi dan sarana serta fasilitas bagi si anak tanpa memikirkan kebutuhan batinnya. Orang tua juga sering menuntut banyak hal tetapi lupa untuk memberikan contoh yang baik bagi si anak. Sebenarnya kita melupakan sesuatu ketika berbicara masalah kenakalan remaja, yaitu hukum kausalitas. Sebab, dari kenakalan seorang remaja selalu dikristalkan menuju faktor eksternal lingkungan yang jarang memerhatikan faktor terdekat dari lingkungan remaja tersebut dalam hal ini orangtua. Kita selalu menilai bahwa banyak kasus kenakalan remaja terjadi karena lingkungan pergaulan yang kurang baik, seperti pengaruh teman yang tidak benar, pengaruh media massa, sampai pada lemahnya iman seseorang.

Ketika kita berbicara mengenai iman, kita mempersoalkan nilai dan biasanya melupakan sesuatu, yaitu pengaruh orangtua. Didikan orangtua yang salah bisa saja menjadi faktor sosiopsikologis utama dari timbulnya kenakalan pada diri seorang remaja. Apalagi jika kasus negatif menyerang orangtua si remaja, seperti perselingkuhan, perceraian, dan pembagian harta gono-gini. Mungkin kita perlu mengambil istilah baru, kenakalan orangtua.

Orang tua, sering lupa bahwa prilakunya berakibat pada anak-anaknya. Karena kehidupan ini tidak lepas dari contek-menyontek prilaku yang pernah ada. Bisa juga karena ada pembiaran terhadap perilaku yang mengarah pada kesalahan, sehingga yang salah menjadi kebiasaan. Para orang tua jangan berharap anaknya menjadi baik, jika orang tuanya sendiri belum menjadi baik. Sebenarnya nurani generasai ingin menghimbau “Jangan ajari kami selingkuh, jangan ajari kami ngomong jorok, tidak jujur, malas belajar, malas beribadah, terlalu mencintai harta belebihan dan lupa kepada Sang Pencipta, yaitu Allah.”

Tulisan ini mencoba mengajak merenung bagi kita para orangtua, bahwa kenakalan tak selalu identik dengan remaja, tapi justru banyak kenakalan yang dilakukan oleh para orangtua (di rumah, di masyarakat, dan di pemerintahan) yang akhirnya juga menjadi inspirasi remaja untuk berbuat nakal. Menyedihkan memang!

Kenakalan orangtua dalam ikatan keluarga

Contohnya seperti :

Suka berkata-kata kasar, suka menghujat atau memaki, mengajari anak untuk melakukan perlawanan ketika anak diganggu orang lain, suka menyakiti anak secara fisik dan psikis, merokok seenaknya di depan anak-anak, dl (masalah akhlak).

Mengabaikan pelaksanaan syariat, sholat misalnya, banyak juga kita orang tua yang mengabaikan sholat, melalaikan sholat, bahkan tidak pernah sholat, membiarkan anak-anak gadisnya tidak menutup aurat, membiarkan anak-anaknya bergaul bebas (pacaran), membiarkan anak-anaknya minum-minuman keras, dll.


Kenakalan orangtua di masyarakat

Contohnya seperti :

Menciptakan suasana yang tidak produktif (bapak-bapaknya), misalnya waktu pagi, siang dan malam suka nongkrong sambil main gaple, atau main catur, walau tidak pakai uang, ini sama saja artinya tidak menjaga kehormatan diri, apalagi kehormatan keluarganya (istri dan anak-anaknya)? Sedangkan yang ibu-ibunya suka ngumpul sambil berghibah atau memfitnah, menghambur-hamburkan uang dengan gaya hidup yang konsumtif yaitu belanja di mall atau supermarket, bergaya hidup mewah.
Menyediakan sarana kemaksiatan, ini misalnya, jadi bandar narkoba, jadi bandar judi, menyediakan tempat hiburan (diskotik).

Pendidik yang lalai, ini bisa kita lihat di sekolah atau di kampus, padahal lembaga pendidikan adalah tempat yang aman untuk menimba ilmu pengetahuan atau belajar, tapi kenyataannya banyak pendidik yang memberikan contoh yang tidak baik terhadap anak didiknya, misalnya melakukan perbuatan asusila, menganiaya anak didiknya secara fisik, menjual ilmu demi keuntungan materi atau sering melakukan dosa pendidikan.
Menjadi pemilik media massa (baik cetak maupun elektronik: koran, majalah, tabloid, radio, televisi, dan juga internet) yang ‘hobi’ menampilkan bacaan, gambar dan tontonan yang merusak akhlak (pornografi, kekerasan, dan seks bebas) yang berlindung atas nama bisnis.

Kenakalan orangtua di pemerintahan
Contohnya seperti :
Suka korupsi, mengambil kebijakan menaikkan biaya pendidikan, menaikkan harga BBM, mahalnya biaya kesehatan, suka membuat janji-janji tapi lalu melupakannya, suka melakukan pungli atau suap menyuap.
Suka melanggengkan kemaksiatan, memberi izin untuk usaha prostitusi/lokalisasi, perjudian, tempat diskotik, pabrik minuman keras, dengan dalih besar pemasukannya.
Menutup mata terhadap problem yang diakibatkan usaha prostitusi, perjudian, narkoba, peredaran minuman keras, diskotik, dll.
Menerapkan aturan kehidupan yang tidak benar dan tidak baik, yakni Kapitalisme-Sekularisme (termasuk juga Sosialisme-Komunisme).

Marilah kita uraikan satu persatu petuah atau nasihat-nasihat yang kita berikan sebagai orangtua kepada anak-anak kita padahal kita melakukan dan tidak melakukannya :


Kita melarang anak kita berbicara kasar, padahal kita sering berkata-kata kasar pada anak kita.

Kita melarang anak kita tawuran atau ringan tangan, padahal kita sering menganiaya mereka anak-anak kita secara fisik, kita suka berkelahi di depan anak-anak kita, suka adu jotos di forum terhormat gedung lembaga legislatif ketika bersidang karena merasa tidak sepaham, yang di saksikan anak-anak kita langsung lewat televisi.

Kita melarang anak kita berbohong atau jujur, padahal sudah berapa kebohongan yang kita ciptakan kepada anak-anak kita.

Kita melarang anak kita mengkonsumsi narkoba, padahal kita sendiri adalah pemakai dan bandar narkoba itu sendiri.

Kita melarang anak kita bergaul bebas atau pacaran, padahal kita sendiri juga melakukan hal yang sama bergaul bebas baik dilingkungan masyarakat, maupun lingkungan kantor yang terkenal dengan nama selingkuh.

Kita melarang anak-anak kita minum-minuman keras dan berjudi, padahal kita adalah bandar judi dan pemilik pabrik menuman keras serta peminum dan penjudi.

Kita melarang anak kita merokok, padahal dirikita sudah sering membakar uang, dengan merokok di depan mata mereka, dan kita juga menjual rokok dan pemilik pabrik rokok.

Kita marah ketika anak kita tidak sholat, atau beribadah, padahal kita suka melalaikan bahkan tidak menunaikan kewajiban sholat.

Kita menghimbau agar anak-anak kita jangan mengkonsumsi tayangan yang pornografi, padahal dirikita sering menonton tayangan, membaca, mengakses situs-situs porno tersebut, bahkan kitalah yang memiliki media cetak, penulis naskah, membeli media-media pornografi tersebut.

Kita melarang anak-anak kita untuk menonton televisi terus menerus, padahal kita pengkonsumsi paling utama siaran televisi sampai tidak tidur.

Kita sering menasehati anak-anak kita untuk tidak berghibah atau memfitnah oranglain, padahal dirikitalah yang suka berghibah dan memfitnah itu.

Kita marah ketika tahu anak-anak kita sering nongkrong dan keluar malam, padahal kita juga melakukan hal yang sama, terkadang waktu shubuh baru pulang ke rumah.

Kita menasehati anak kita agar rajin sekolah, tetapi kita juga malas bekerja, bahkan sering mangkir dari kantor.

Kita mengeluhkan mengapa anak kita malas membaca, padahal kita juga sangat jarang memiliki kebiasaan membaca.

Kita sering mengajari mereka anak-anak kita untuk tidak melawan kepada orangtuanya, padahal kita dulunya juga suka melawan orangtua kita.

Kita marah ketika tahu anak kita suka mencuri, padahal kita sering mencuri uang negara, atau sering mendapatkan rejeki yang tidak halal.



Kenaikan Harga BBM Membuat Rakyat Makin Sengsara!

Kenaikan harga BBM membuat Rakyat Makin Sengsara
Kenaikan Harga BBM membuat Rakyat Makin Sengsara!
Kenaikan Harga BBM Membuat Rakyat Makin Sengsara! - Rencana kenaikan harga BBM sedang digodok oleh mereka-mereka yang mengaku wakil kita di gedung DPR nan mewah disana, kenaikan harga BBM direncanakan akan mulai diterapkan pada awal bulan April mendatang, harga bensin dan solar yang tadinya Rp.4500 naik menjadi Rp.6000, sebuah kebijakan dari pemerintah yang tidak pro terhadap masyarakat kecil, kenaikan harga BBM untuk mereka yang mempunyai kantong tebal mungkin tidak menjadi sebuah permasalah yang berarti namun untuk kita para masyarakat menengah ke bawah menjadi masalah yang sangat besar, seperti kita ketahui bersama bahwa bensin dan solar sudah seperti kebutuhan pokok buat masyarakat seperti kita, dan jika harga BBM naik sudah dapat dipastikan semua harga bahan pangan pun naik, biaya hidup juga naik, ini tidak sebanding dengan besarnya pendapatan yang diperoleh oleh masyarakat kita, harga BBM Rp.4500 pun banyak saudara-saudara kita yang hidup dengan keadaan yang memprihatinkan, apa lagi jika harga BBM naik. Masyarakat kita didominasi oleh masyarakat miskin tapi entah kenapa pemerintah justru ingin memiskinkan lagi masyarakatnya dengan cara menaikan harga BBM.

Biaya pendidikan mahal, biaya kesehatan mahal, ditambah harga BBM naik sungguh kehidupan yang sangat tidak adil bagi kita masyarakat kecil, Pemerintah telah lupa akan tugas memakmurkan dan mensejahterakan masyarakatnya, pemerintah hanya memakmurkan mereka-mereka yang kaya, mereka-mereka yang punya kedudukan, sedangkan kita masyarakat kecil telah dilupakan. Akibat kenaikan BBM sudah pasti akan meluas ke semua sector tidak hanya kebutuhan pokok saja, naiknya harga BBM akan menyebabkan kenaikan tarif transportasi, saudara-saudara kita yang berprofesi sebagai sopir angkutan umum pun akan berkurang pendapatannya karena semakin tingginya biaya operasional angkutan mereka, saudara kita para nelayan enggan melaut karena tidak mampu membeli bahan bakar dan mereka akan menambah jumlah penggangguran di negeri ini, tidak menganggur pun mereka sudah miskin apalagi jika mereka tidak punya pekerjaan, belum lagi para petani di negeri kita,mereka tidak mampu membeli pupuk untuk tanaman mereka karena mahalnya harga pupuk, keaadan ini semakin memperparah keadaan bangsa ini.
Ibu-ibu rumah tangga resah, para kepala keluarga binggung bagaiman cara mencukupi kebutuhan keluarganya, sedangkan pendapatan yang ia peroleh sekarang pun masih jauh dari kata cukup ,apa lagi diperparah dengan kenaikan harga BBM yang mengakibatkan permasalahan-permasalahan yang sudah kita ketahui bersama. Dimana janji pemerintah yang dulu kerap diserukan ketika mencalonkan diri. Ataukah mungkin Negara ini memang bukan untuk kita masayarakat kecil.

Mengatasi Kerutan Halus Pada Wajah Dengan Tomat

Mengatasi Kerutan Halus Pada Wajah Dengan Tomat

Mengatasi Kerutan Halus Pada Wajah Dengan Tomat Kerutan halus yang mulai muncul pada wajah, khusunya bagian dagu, garis senyum dan dahi juga sebagai tanda bahwa Anda sudah tidak muda lagi. Untuk mencegahnya , Anda bisa menggunakan berbagai teknik, mulai dengan aneka krim anti kerut, sampai tindakan operasi ( face lifting ). Selain perawatan tersebut, Anda juga bisa mengimbanginya dengan perawatan internal ( dari dalam ) , salah satunya mengkomsumsi tomat.

Tomat yang terkenal dengan kandungan lycopene-nya diduga dapat mencegah kerut dan bintik hitam akibat sinar matahari. 80% kerut disebabkan oleh sinar matahari dan lycopene merupakan salah satu antioksidan ampuh sehingga dapat menghentikan proses penuaan yang diakibatkan paparan sinar matahari.

Menurut para ahli, menambahkan tomat ke dalam menumendatangkan banyak manfaat . Lycopene juga terkenal dengan khasiatnya dalam memerangi jantung dan kanker. Jadi selain untuk kesehatan kulit wajah, Anda juga bisa mencegah penyakit lainnya.

Mengkomsumsi pasta tomat yang kaya lycopene secara dramatik dapat mengurangi kerusakan kulit yang disebabkan sinar matahari. Makan pasta tomat dicampur dengan minyak zaitun selama 10 minngu sebagai tambahan dalam menu Anda yang biasa. Lycopene adalah antioksidan yang sangat ampuh dan senjata hebat dalam mencegah kerusakan kulit yang disebabkan radikal bebas.

Tambahkan sejumlah hidangan tomat yang dimasak ke dalam menu Anda seperti spaghetti, pizza. sup tomat atau lainnya. Jika memungkinkan pilihlah tomat yang dimasak daripada mentah. Meski tomat mentah menagndung banyak lycopene tetapi bila dimasak maka kandungannya akan meningkat 4 kali lipat.

Tambahkan irisan tomat segar pada sandwich dan hamburger. Gantilah mayonnaise dalam sandwich dan hamburger denagn pasta tomat, maka Anda akan mendapatkan cita rasa yang sama sekali beda.

Ada baiknya Anda minum 1 gelas jus tomat setiap hari daripada jeruk. Karena dengan meminum jus tomat maka Anda akan mendapatkan lycopene dan vitamin C. Jika Anda tidak suka dengan tomat maka Anda bisa meminum suplemen lycopene tetapi sebaiknya konsultasikan kepada dokter.

Tidur untuk kecantikan

Tidur untuk kecantikan

Tidur untuk kecantikan tidur adalah waktu dimana bagian dari badan dan kulit kita bekerja untuk memperbaiki luka yang terjadi ketika kita beraktifitas pada hari itu.

ketika anda tidak sadar dan sedang menikmati istirahat di tempat tidur anda, badan anda sedang bekerja keras membangun kembali, melengkapi dan meremajakan kulit dan rambut anda.

rata-rata setiap orang membutuhkan waktu delapan jam untuk tidur.

Sangat penting bagi kita untuk mengusahakan tidur yang lelap karena ketika kita tertidur lelap, tubuh kita dapan mengisi tenaga dengan sangat baik.

jika anda mengalami kesulitan untuk mendapat tidur yang berkualitas, cobalah untuk mengusahakan jam tidur yang sama atau coba cari bantuan dari para pakar.

Masker wajah berdasarkan jenis kulit

ome

Masker wajah berdasarkan jenis kulit

jerawat
Masker bertujuan untuk membersihkan kulit, menutrsi kulit, menghaluskan, melembabkan dan membuat relax kulit.

Selain itu dapat membantu membuat kulit wajah tampak lebih kinclong. Selain mengurangi tampak pori-pori besar juga mengurangi timbunan minyak. Masker wajah harus di pilih sesuai dan cocok untuk jenis kulit wajah anda.



Kulit Kering


Untuk kulit pilih masker yang memiliki formula dengan kemampuan menahan kelembaban air pada kulit misalnya hyaluronic acid dan glycerin, kandungan minyak zaitun dan vitamin E juga dapat membantu menjaga kelembaban pada kulit. Umumnya masker yang di formulasikan untuk kulit kering tidak memiliki sifat mengiritasi kulit. Pemakaiannya 2 minggu sekali.

Kulit Dengan Garis-Garis Halus


Untuk kulit wajah dengan garis-garis halus di perlukan formula yang mengandung retinol, glycolic acid atau peptide, zat-zat tersebut dapat membuat kulit lebih kenyal dan membuatnya lebih mulus. Untuk pemakaian Pemakaiannya 2 minggu sekali.

Kulit Berjerawat


Kulit berjerawat adalah kulit yng meradang atau teriritasi, maka di perlukan masker wajah yang tidak memiliki efek inflamasi seperti salicylic acid ( yang membantu mengelupas kulit dan membersihkan pori-pori ), di perlukan formula dengan kandungan benzoyl peroxide, sulfur untuk membantu membunuh bakteri, fokuskan penggunaan di daerah wajah yang cenderung berjerawat seperti daerah T, hindari daerah sekitar mata dan mulut. Gunakan setidaknya 2 minggu sekali.

Kulit Sensitive


Kulit wajah yang putih seringkali memiliki sensitivitas yang lebih tinggi sehingga cenderung memerah, pilihlah masker wajah yang mengandung aloe vera, chamomile, mentimun, apel, dan teh hjau yang bisa mengurangi kemerahan dan peradangan sementara. Sulfur, licorice, dan xanthine bisa membantu menghilangkan penampakan garis-garis kapiler darah di wajah. untuk menghapus maskernya cukup usap dengan jari saja jangan menggunakan kain atau handuk agar tidak membuat kulit teriritasi.

TIPE TIPE JERAWAT

Jerawat

jerawat
Jerawat adalah suatu keadaan di mana pori-pori kulit tersumbat sehingga menimbulkan kantung nanah yang meradang. Jerawat adalah penyakit kulit yang cukup besar jumlah penderitanya. Penyebab terjadinya adalah perubahan hormonal yang merangsang kelenjar minyak di kulit. Perubahan hormonal lainnya yang dapat menjadi pemicu timbulnya jerawat adalah masa menstruasi, kehamilan, pemakaian pil KB, dan stres.


Tipe-Tipe Jerawat


•   Komedo

Komedo sebenarnya adalah pori-pori yang tersumbat, bisa terbuka atau tertutup. Komedo yang terbuka (blackhead), terlihat seperti pori-pori yang membesar dan menghitam. Komedo yang tertutup (whitehead) memiliki kulit yang tumbuh di atas pori-pori yang tersumbat sehingga terlihat seperti tonjolan putih kecil. Jerawat jenis komedo ini disebabkan oleh sel-sel kulit mati dan sekresi kelenjar minyak yang berlebihan pada kulit.
•  Jerawat Biasa

Jenis jerawat ini mudah dikenal, tonjolan kecil berwarna pink atau kemerahan. Terjadi karena pori-pori yang tersumbat terinfeksi oleh bakteri. Bakteri yang menginfeksi bisa dari waslap, kuas make up, jari tangan, juga telepon. Stres, hormon dan udara yang lembab, dapat memperbesar kemungkinan terbentuknya jerawat.
•  Jerawat Batu (Cystic acne)

Cystic acne adalah jerawat yang besar-besar, dengan peradangan hebat, berkumpul diseluruh muka. Penderita cystic acne biasanya juga memiliki keluarga dekat yang menderita jerawat jenis ini. Secara genetik penderitanya memiliki:
1.  Kelenjar minyak yang over aktif yang membanjiri pori-pori dengan kelenjar minyak
2.  Pertumbuhan sel-sel kulit yang tidak normal yang tidak bisa beregenerasi secepat kulit normal
3.  Memiliki respon yang berlebihan terhadap peradangan sehingga meninggalkan bekas di kulit

Cara Mengatasi Jerawat


Jerawat merupakan salah satu penyakit kulit yang biasa menyerang wajah. Secara umum, prinsip perawatan kulit wajah sebagai berikut.
1.  Mencuci wajah 2 kali sehari max 3 kali sehari
2.  Sesuaikan kosmetik dengan jenis kulit anda
3.  sebisa mungkin hindari kosmetik yang berminyak
4.  Minum air putih min 2ltr sehari
5.  Banyak konsumsi sayur-sayuran dan buah -buahan
6.  selalu pastikan kulit anda bersih sebelum tidur

Obat Jerawat


Obat jerawat bentuk gel / lotion bening dapat ditumpuk dengan moisturizer atau bedak tabur sehingga dapat dipakai saat akan keluar rumah kelebihan obat jerawat bentuk gel / lotion dapat menembus jauh kedalam folikel rambut dan menyembuhkan peradangan.

Obat jerawat bentuk krim fungsinya sama seperti bentuk lotion namun kelemahannya dapat menyumbat pori-pori.

Selain bentuk obat jerawat ada juga kandungan-kandungan obat jerawat seperti benzoil peroxide yang berfungsi sebagai anti bakteri. Benzoil Peroxide akan membantu membersihkan bakteri dipermukaan kulit, namun hati-hati pemakaiannya cukup didaerah yang berjerawat saja dan cukup sedikit saja.

Lalu asam salisilat yang dapat membantu mengelupaskan sel kulit mati. Resorcinol juga merupakan kandungan obat jerawat yang berfungsi sebagai anti jamur.

Jika jerawat anda parah dan disebabkan bakteri lain seperti staphylococcus biasanya dokter akan memberikan obat minum antibiotic yang dapat membunuh bakteri dari dalam. Dan ada juga obat jerawat minum yang dapat mengontrol sebum minyak dari dalam.

KATA KATA BIJAK

Kata Kata Bijak

Sejatinya apabila kita ingin menjadi orang yang bijaksana dapat kita mulai dari beberapa, nah salah satu pemicu yang mampu membantu anda menjadi orang yang bijak sikap dewasa anda dalam menghadapi sebuah problematika.

Niscahya dengan pemikiran dingin anda, disitulah mulai sikap bijak anda terlihat. Sekarang bagaimana caranya menjadi orang yang berpikiran dingin hingga bisa mengatasi masalah dengan bijak.

Salah satu cara yang paling ampuh adalah, dengan membaca kumpulan kata bijak kemudian mencoba menerapkannya didalam kehidupan nyata. Nah dibawah ini sudah ada rangkuman kata bijak yang dapat membantu anda :-)


Kata Kata Bijak Terbaru

Kumpulan Kata Kata Bijak :

Tak perlu terlalu lama menangisi yang telah pergi, karena mungkin nanti kamu akan bersyukur telah meninggalkan yang kamu tangisi saat ini.

Berusahalah untuk tidak menghitung kesulitan, karena jika kamu terlalu sering menghitungnya, kemudahan akan terlihat biasa saja.

Jangan terlalu memaksakan diri untuk melakukan segalanya dengan benar, karena kadang kesalahan membuatmu pribadi yang lebih baik.

Doaku hari ini: Tuhan, terima kasih masih memberiku kesempatan untuk menikmati indahnya pagi. Berikan aku kebijaksanaan menjalani hari ini.

Cinta butuh waktu untuk tumbuh dan berkembang. Maka bersabarlah, jangan memaksa. Sabar akan membuat cintamu dewasa.

Cinta dan kesetiaan teruji ketika jarak dan waktu memisahkan. Dan hanya kepercayaanlah yang mampu mempertahankannya.

Rencana Tuhan selalu berakhir dengan kebaikan. Dan jika yang kamu dapatkan belum baik, maka itu bukanlah akhir.

Dengan selalu berupaya menjadi orang baik dan melakukan yang terbaik, maka kebaikan akan selulu berada disekitarmu.

Sampai kapanpun, kamu tak akan pernah temukan cinta, jika yang kamu cari adalah kesempurnaan.

Perbedaan tak seharusnya membuatmu berpisah, karena perbedaan menyadarkanmu bahwa kalian saling membutuhkan dan bisa saling melengkapi.

Tak perlu kesempurnaan untuk bisa berbahagia. Karena bahagia sesungguhnya adalah ketika kamu melihat apapun secara sempurna.

Tak perlu menunggu dicintai untuk kemudian mencintai, tapi mulailah untuk mencintai maka kamu akan dicintai dan disayangi.

SULIT untuk jadi orang yang dicintai, butuh pengorbanan, namun jika kamu bersama orang yang tepat, segalanya akan menjadi MUDAH!

Jangan berubah hanya karena ingin dicintai seseorang. Jadilah dirimu sendiri dan seseorang akan mencintai kamu apa adanya.

Terkadang lebih baik merelakan dan biarkan Tuhan yang menentukan. Hanya Tuhan yang mampu menyelesaikan berbagai masalah hidupmu.

Hanya butuh 1 tangan untuk meraih, 2 tangan untuk menggenggam. Hanya butuh 1 hati untuk mencintai, 2 hati untuk memaknai.

Setiap orang memerlukan dorongan dan pujian untuk tumbuh. Jangan cepat mencela. Ingat, kamu dapat mengkritik tanpa harus mencela!

Pikirkan sebelum memutuskan. Karena terkadang, yang kamu benci belum tentu buruk, pun yang kamu suka belum tentu baik.

Jangan memulai sesuatu yang tak ingin kamu selesaikan. Jangan menghentikan sesuatu yang belum kamu selesaikan.

Percaya pd Tuhan saat semua terasa mudah, itu biasa. Percaya pd Tuhan saat semua terasa susah, itu luar biasa.

Hal pertama yg perlu diingat untuk menjadi sukses: lakukan segala sesuatu dari hati.

Org menyebut "Karma itu jalang". Kau menyebutku "Jalang". Mungkinkah itu berarti aku adl Karma-mu? :)

Terkadang cinta memang begitu menyakitkan, tapi karena cinta juga, kamu selalu temukan dirimu tersenyum tanpa alasan.

Ketika dia yg kamu cinta meninggalkanmu, jangan gunakan matamu menangisi dirinya. Lebih baik gunakan tuk mencari dia yg lebih baik.

Hidup ini indah. Dan akan lebih indah jika mau bisa membuat orang yang kamu sayangi berbahagia.

Terkadang kamu harus menjauh dari seseorang. Jika dia peduli, dia akan menyadari. Jika tidak, kamu tahu bagaimana menjalani hari.

Hidup akan selalu indah meski seberapapun beratnya masalah jika kamu tetap berbuat baik.

Tak ada alasan untuk tidak mensyukuri nikmat Tuhan. Dengan bersyukur, hidup akan terasa lebih indah.

Napasmu kini, adalah hembusan terakhir orang lain. Jadi berhentilah mengeluh. Belajarlah tuk jalani hidupmu dgn apa yg kamu miliki.

Jangan pernah berhenti bermimpi, karena mimpi memberi asa dan harapan dalam menjalani kehidupan.

Kata TIDAK BISA, akan membuatmu berhenti berusaha. Kata BISA akan membuatmu berusaha meski hasil akhir belum tentu. SEMANGAT!

Sahabat adalah mereka yg bisa melihat kamu terluka dari matamu, ketika orang lain percaya dengan senyum di wajahmu.

Jangan remehkan diri sendiri. Tak seorangpun yg biasa-biasa saja. Yg ada hanya mereka yg tak menyadari betapa luar biasanya mereka.

Perubahan slalu datang dari dalam ke luar. Ubah dirimu dahulu supaya km dapat mengubah hidupmu.

Demikianlah kumpulan kata kata bijak semoga dengan uraian yang singkat ini, anda bisa menjadi semakin dewasa dan menjadi orang yang bijaksana. Amin